Tuesday, December 15, 2009

KJPFaiz: Kolaborasi Terbaru Fariz RM dan KJP


Kenal dengan KJP (Kadri Jimmo The Prinzes Of Rhythm) dengan Indonesia Memang Hebat? Update terbaru kelompok musik progressive rock tersebut secara resmi berkolaborasi atau merger dengan musisi legendaris Fariz RM dengan nama baru KJPFaiz.

KJP adalah grup musik bentukan awal 2008 lalu yang terdiri dari Kadri (vokal), Jimmo (vokal) dan Fadhil Indra (Piano and Music Producer) yang ingin memberikan warna baru yang berbeda di industri musik Indonesia ditambah dengan kehadiran Iyoen Hayunani (drum), Rifki Rachmat (guitar) dan Ken (bas). Mereka bukan orang baru dalam musik rock khususnya progressive rock, tercatat mereka aktif di Makara (Kadri, Jimmo, Fadhil, Rifki) dan kelompok DISCUS (Fadhil, Iyoen), Kadri sendiri pernah membentuk Brawijaya sedangkan Jimmo teringat dengan lagu Gantung-nya Melly. Album pertama KJP Indonesia Hebat terbitan MappaRecords dengan single Indonesia Memang Hebat Kalo Fariz Rustam Munaf atau Faiz tidak perlu diragukan lagi namanya serta dedikasinya dalam industri musik Indonesia sampai saat ini, terkenal dengan hits Barcelona dan Sakura.

Konsep dari kolaborasi KJPFaiz ini bukanlan KJP featuring Faiz atau KJP menjadi band pengiring Faiz tetapi konsep yang sama saat Fariz RM bergabung dengan Iwan Madjid dan Darwin B Rachman dalam WOW yakni diharapkan adanya karya baru yang lebih unik dengan energi baru antar keduanya dalam genre rock progressive di tengah derasnya arus musik melayu saat ini.

Sebagai langkah awal pastinya mereka harus menyelaraskan visi, persiapan materi musik dan beberapa persiapan lain untuk launching KJPFaiz yang menurut rencana dilangsungkan di Bumi Sangkuriang Bandung tanggal 2 Januari 2010 nanti. Konser bertajuk KJP Faiz Indonesia Hebat - Negeri Cintaku Bandung 2010 menurut rencana juga akan dimeriahkan juga dengan musisi senior yang pernah berkolaborasi dengan Fariz RM seperti Keenan & Debby Nasution, Eet Syahranie dan Krisna Prameswara (dari DISCUS). dari nama konsernya sendiri kita tahu Indonesia Hebat diambil dari album KJP sedangkan Negeri Cintaku ciptaan Debby Nasution/ Eros Djarot diambil dari album Keenan Nasutiion “Dibatas Angan-Angan”

Member of KJPFaiz:
FARIZ RM (Keyboard, vox & drums)
KADRI (Lead Vocal)
JIMMO (Lead Vocal)
FADHIL INDRA (Piano and Music Producer)
IYOEN HAYUNAJI (Drum)
RIFKI RACHMAT (Guitar)
KEN (Bass)

Link Terkait: http://tamtomousic.blogspot.com/2009/04/konser-indonesia-hebat-kadrijimmo.html


Author: Tamtomo | More Music On: www.tamtomousic..blogspot.com

No comments: